JELAJAH KALIMANTAN , Banjarmasin - Selamat datang di kawasan Kota Tua Banjarmasin , Jalan Hasanuddin HM Banajrmasin , sebuah kawasan yang penuh dengan sejarah tempo dulu kota Banjarmasin. Sesuai dengan namanya Kawasan Kota Tua yang artinya kawasan Hasanuddin ini memang menjadi ikon lama atau kota dengan sejarah tempo dulu
Sebagai orang yang terlahir dengan masa kecil pernah menjajaki kawasan ini , memang dulu kawAsan ini benar - benar memiliki sejarah panjang karena dulu kawasan ini begitu ramai , padat dan penuh jejal oleh manusia baik pedagang maupun pembeli yang ber geliat dalam rangkuman aktivitas. Bukan hanya orang asli Banjarmasin namun para pelancong dari luar daerah pun menyerbu kawasan ini untuk berbelanja dan di jual kembali di tempat tinggal mereka
Kawasan tua ini bukan hanya sebuah kata namun penuh dengan makna karena sejarahnya yang panjang , kawasan ini juga dulu adalah sebuah pusat percetakan terbesar di Banjarmasin , pernah menjadi areal nge tem nya taxi kuning dan juga kawasan kios - kios buku jadul yang masih melekat di ingatan dan masih banyak lagi
Kawasan Kota Tua Hasanuddin bukan hanya sekedar nama yang disematkan , namun juga bukti sejarah tua dan lama akan kejayaan kota Banjarmasin di tempo dulu
Untuk dokumentasi video nya saya sertakan dibawah , ya walau dokumentasi lama namun tetap tidak mengubah esensi nya dan jangan lupa follow ,, like dan juga comment
Salam Penulis

0 Komentar